Pantai
Gesing adalah pantai yang terletak di daerah Girikarto, Panggang, Gunungkidul.
Pantai ini disebut “Pantainya Para Nelayan” karena memang di pantai inilah
tempat transit para nelayan sehabis mencari ikan. Di pantai ini pun otomatis
merupakan TPI ( Tempat Pelalangan Ikan ) yang cukup besar. Karena nelayan yang
habis berlayar transit dan menjual ikan hasil tangkapannya di tempat ini. Maka
tak heran jika anda berkunjung di tempat ini akan menjumpai banyak kapal
nelayan dan juga penjual ikan.
Selain
sebagai tempat para nelayan yang menepi, dan sebagai tempat pelelangan ikan,
pantai ini tetap memiliki pesona dengan keindahan pemandangan alamnya. Selain
hamparan pasir putih yang biasa terdapat di pantai Gunungkidul, dan juga
birunya air laut, disamping pantai Gesing ini terdapat tebing-tebing yang juga
biasa terdapat pada kebanyakan pantai di daerah Gunungkidul.
Jadi
bagaimana? Apakah anda tertarik untuk mengunjungi pantai Gesing ini? Selain bisa
menikmati pemandangan yang indah anda juga bisa sekalian membeli ikan-ikan yang
dijual di TPI. So.. kapan anda akan mengunjungi “Pantainya Para Nelayan ini” ?
Foto
Pantai Gesing :
0 Response to "Pantai Gesing, Pantainya Para Nelayan"
Post a Comment